KULIAH MURAH SE-BANDUNG RAYA

KULIAH MURAH SE-BANDUNG RAYA
BIAYA SPP 350,000 PER BULAN

,

Rabu, 27 Maret 2013

Tips Berburu Tiket Murah

Siapa yang tidak ingin "Liburan" murah, atau bahkan gratis ? Semua orang pasti menginginkan hal tsb. Buat anda yang gemar bepergian tapi ingin menekan biaya penerbangan seminimal mungkin, maka berikut adalah Tips yang bisa menghemat isi kantong anda :


1. Gunakan Maskapai Penerbangan Murah ( Low Budget )
Harga tiket menjadi mahal ketika maskapai penerbangan memberikan pelayanan full service atau pelayanan eksklusif kepada penumpangnya.
Jika yang kita inginkan adalah tiket murah, maka pilihan jatuh pada maskapai low budget atau low cost carrier yang mana maskapai berusaha menekan biaya tiket dengan mengurangi fasilitas pelayanan.
Usahakan bergabung dengan mailing list dari berbagai perusahaan penerbangan dengan begitu ketika mereka mengadakan periode promo, anda akan menjadi orang yang pertama diberi kabar.

2. Rencanakan Perjalanan dari Jauh Hari
Semakin mepet jadwal keberangkatan kita, semakin sulit kita mendapatkan tiket murah. Sebab itu rencanakan perjalanan anda jauh jauh hari dan pesanlah tiket maksimal 3-6 bulan sebelum hari keberangkatan.

3. Masa Liburan atau Peak Season
Jika kita menginginkan tiket murah maka hindari masa liburan atau peak season, sebab tidak ada harga tiket yang murah pada saat itu.

4. Jaringan Internet
Jaringan internet yang memadai diperlukan untuk melakukan reservasi online, jangan sampai jaringan lelet pada saat promo free seat sedang berlangsung. Waktu yang tepat untuk melakukan booking pada saat promo berlangsung adalah tengah malam hingga dinihari dijamin saingannya gak banyak :D

5. Bagasi dan Makanan
Pada penerbangan low budget, makanan dan bagasi adalah terpisah, kita harus membeli sendiri. Untuk menghemat ada baiknya kita mencari jam penerbangan yg tidak melewati jam makan sehingga kita tidak perlu membeli makanan dalam pesawat yang harganya cukup mahal.
Untuk bagasi, saat ini banyak para traveler yang menggunakan ransel/backpack yang bisa masuk ke dalam kabin pesawat, sehingga tidak perlu membeli bagasi lain halnya apabila kita ingin berbelanja maka kita wajib membeli bagasi.

6. Kartu Kredit
Karena kebanyakan promo tiket penerbangan hanya bisa dilakukan melalui reservasi online,ada baiknya anda memiliki kartu kredit dengan limit mencukupi.
Sedangkan untuk penerbangan domestik atau berangkat dari Indonesia, kita bisa menggunakan fasilitas Klik BCA sehingga tidak terkena biaya kartu kredit.

7. Penerbangan Perdana
Anda dapat mencoba membeli tiket pada penerbangan perdana, harga tiket biasanya lebih murah.

8. Data Diri
Sebelum melakukan pemesanan, siapkan perencanaan anda. Siapkan data data diri seperti nomor KTP, tanggal lahir dan nomor passport ( bila keluar negeri ), jangan lupa data data keluarga atau rekan yang akan bepergian bersama anda. Selalu siapkan rencana cadangan seandainya tujuan pertama tidak sesuai dengan harga atau tidak termasuk dalam program promo.


Dari Berbagai Sumber.